tribatimes.com - Kabupaten Bekasi - Kelurahan Wanasari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi, menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka penyusunan Rencana Pembangunan Daerah (RPD) Kabupaten Bekasi tahun anggaran 2026. Kegiatan ini berlangsung pada Senin, 20 Januari 2025, dengan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat dan pemerintahan setempat.
Turut hadir dalam kegiatan ini Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bekasi, Budi Muhammad Mustafa, serta anggota DPRD Kabupaten Bekasi, Iwan Setiawan. Camat Cibitung, Encun Sunarto, juga hadir bersama Lurah Wanasari, Ujang Sukrilah, beserta jajaran perangkat kelurahan. Selain itu, Musrenbang ini juga dihadiri oleh kepala sekolah se-Wanasari, perwakilan Karang Taruna, Babinsa, Bimaspol, serta para ketua RT dan RW.
Dalam sambutannya, Lurah Wanasari, Ujang Sukrilah, mengatakan, suatu kegembiraan saya sebagai Lurah Wanasari tentunya berserta staff merasa bangga musrembang pada tahun ini di Kelurahan Wanasari dihadiri oleh Dua Dewan, Alhamdulillah," ungkap Ujang
" Semoga dewan amanah dalam menjalankan tugas-tugasnya, aspirasi di Kelurahan Wanasari tentunya terakomodir semua apa yang diharapkan.
Lebih lanjut, Ujang Sukrilah Lurah Wanasari Kecamatan Cibitung Kabupaten Bekasi mengungkapkan, mudah-mudahan dengan adanya Dewan DPRD Kabupaten Bekasi yang hadir didalam musrembang ini, apalagi ada ketua banggar, di Wanasari dapat di Prioritaskan," ungkapnya
Di lokasi yang sama, Iwan Setiawan Anggota Dewan Komisi 1 DPRD Kabupaten Bekasi dari partai Gerindra dalam sambutannya mengatakan, Insyaallah saya Istikomah, bersama teman-teman dewan yang ada di Dapil dua wilayah Cibitung untuk dapat memberikan sumbangsih menyambung apa yang menjadi amanat bapak ibu sekalian," ujarnya
" Insyaallah pembangunan di tahun 2026 kita dapat perjuangkan menjadi atensi dan kita pastikan nanti prioritas di wilayah Kelurahan Wanasari Cibitung akan lebih banyak ketimbang di wilayah lain," ungkasnya
" Saya berharap masyarakat kita, selaku tokoh-tokoh yang hadir, perwakilan dari masyarakat di Kelurahan Wanasari memiliki semangat yang sama, untuk kedepan dapat menyampaikan inpirasi atau aspirasinya untuk kebaikan pembangunan di lingkungan kita," tutur Iwan Setiawan Anggota Dewan Komisi 1 DPRD Kabupaten Bekasi," (Catur Sujatmiko)